Menggabungkan banyak file dBase/Fox Pro/Excel dalam satu folder ke Excel (BJ-Merge)

Jika kita menerima data dari WP yang terdiri dari beberapa files yang memiliki format yang sama misalnya GL bulan januari s.d Desember, atau GL account 100000 s.d account 900000 kita harus menggabungkan menjadi satu agar bisa kita analisa secara menyeluruh

disini kita akan belajar menggunakan VBA, yaitu dengan fileBJ-Merge.xlsm yang bisa didonlot disini, disamping file ini terdapat juga contoh file excel dan dBase untuk latihan

  1. Kalau sudah coba diextract lalu buka di Excel
  2. Ini tampilannya
  3. Klik Option --> Enabled
  4. Gabung_dbf_xls01
  5. Ini tampilannya jika diKlik tombol Import dan Merge
  6. Untuk menampilkan juga bisa Klik Ribbon Developer-->View macros
  7. Atau Alt+F8
  8. Pilih fbj_merge
  9. MergeFiles01
  10. Atau bisa juga turuh di QAT /Quick Access Toolbar
  11. Program ini bisa membuka Excel/dBase/Foxpro File
  12. Untuk membuka file dBase Kita pilih dBase
  13. Untuk menjadikan setiap file dBase menjadi 1 worksheet tersendiri kita pilih seperti gambar dibawah ini
  14. bjMerge01
  15. Lalu kita klik Browse dan Execute
  16. Kita pilih file2 yang kita perlukan, kita bisa gunakan tombol CTRL+Klik Nama Filenya
  17. Gabung_dbf_xls03
  18. Ini hasilnya ada 2 sheet
  19. Gabung_dbf_xls04
  20. Untuk membuka file dBase dan langsung digabung menjadi 1 Sheet maka begini caranya
  21. 'Isi Nama file di kolom terakhir' akan mengisikan nama file yang diimport pada kolom terakhir hasil mergenya, jadi bisa ketahuan record ini berasal dari file mana
  22. bjMerge02
  23. ini hasilnya
  24. Gabung_dbf_xls06
  25. Namun nama field tercetak berulangkali
  26. Kita bisa hilangkan dengan mengimport mulai baris ke-2 namun hanya untuk file ke-2 dan seterusnya, jadi nama field yang ada di file ke-1 tetap akan dicopy
  27. begini caranya
  28. bjMerge03
  29. ini hasilnya
  30. Gabung_dbf_xls08      
  31. File BJ-Merge.xlsm ini bersifat Open Source bagi yang mau mempelajarinya

Catatan :

  1. Untuk file text baik berbentuk report file atau separated value (csv, dll) sebaiknya menggunakan text collector saja sebagaimana di bahas di :
  2. Text Collector versi VBA Excel
  3. lalu baru file hasil merge diimport ke Excel
  4. Untuk file Foxpro harap baca ini dulu : Import foxpro file ke Excel via ODBC
  5. Jika file excel memiliki sheet yang identik maka dapat dimerge menggunakan Import All Excel yang ada di e-Audit Utilities
  6. Jika file mdb/accdb (access database)  memiliki tabel yang identik maka dapat dimerge menggunakan Import All Access Database yang ada di e-Audit Utilities
  7. BJ-Merge sekarang menjadi bagian dari e-Audit Utilities, baca cara install  disini : e-Audit Utilities
Bookmark the permalink.

7 Responses to Menggabungkan banyak file dBase/Fox Pro/Excel dalam satu folder ke Excel (BJ-Merge)

  1. Pingback: e-Audit Utilities

  2. Pingback: Import foxpro file ke Excel via ODBC

  3. teguh says:

    gan

    ane mau tanya, kalo gabungin beberapa file excel jadi satu ke access gimana ya caranya?
    database itu ngisi terus update kalo excel nya diisi dan bisa dipake banyak orang, multi user?

    mohon pencerahanya
    thanks
    teguh

    • badjoeadjie says:

      Pake import di Access tapi pilih yang “Link” jadi tiap kali Access dibuka dia akan ngupdate ke file excelnya mas

  4. 1000merpati says:

    Terima kasih banyak, ini sangat bermanfaat dan membantu pengerjaan skripsi saya, 5000an file teratasi sudah.. hehe..

  5. iyus says:

    mas mau tanya, klw gabung beberapa file exel yang sheet nya lebih dari satu, dan yg mau di gabung hanya sheet1 aj bagai mana?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *